Batam, 24jamtop.com : Polda Kepri melalui Direktorat Lalu Lintas pada Jum'at, 14 November 2025 gelar kegiatan Tactical Floor Game (TFG) dalam rangka Pra Operasi Zebra Seligi 2025 bertempat di Gedung Anton Soedjarwo Polda Kepri.
Kegiatan digelar sebagai langkah pemantapan kesiapan personel sebelum pelaksanaan operasi guna mewujudkan Kamseltibcarlantas yang aman, nyaman, dan selamat.
Kegiatan dipimpin oleh Wadirlantas Polda Kepri AKBP Gathut Bowo Supriyono selaku pimpinan TFG yang dihadiri Kasubbagrenminops Bagbinops Roops Polda Kepri selaku Ketua Anev. Juga hadir para Kasubsatgas Operasi Zebra Seligi 2025, peserta pelatihan pra operasi, dan personel Satlantas Polresta Barelang.
Dalam kegiatan Tactical Floor Game (TFG) Wadirlantas Polda Kepri AKBP Gathut Bowo Supriyono menyampaikan bahwa TFG yang dilaksanakan ini adalah untuk mensimulasikan langkah antisipasi, pola tindak, dan strategi personel dalam Operasi Zebra Seligi 2025 supaya tetap terjaga situasi Kamseltibcarlantas wilayah Kepri.
“Operasi Zebra tahun ini tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya. Tujuan utama kita tetap menekan angka kecelakaan, upaya mengurai kemacetan, ciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, serta kelancaran lalu lintas dengan mengedepankan edukasi serta sosialisasi kepada masyarakat, "ujar Wadirlantas Polda Kepri AKBP Gathut Bowo Supriyono.
Wadirlantas Polda Kepri tegaskan bahwa dalam operasi ini akan dilaksanakan kegiatan preemtif, preventif, dan penegakan hukum. Penegakan hukum menjadi langkah terakhir yang akan diterapkan terhadap para pelanggaran fatal yang di dapati membahayakan pengguna jalan.
Selain itu, personel diarahkan untuk meningkatkan kegiatan edukasi keselamatan berlalu lintas serta memperbanyak patroli pada titik rawan kecelakaan, seperti Jalan Hang Tuah, Jalan Sudirman, dan Jalan Laksamana Bintan.
Wadir Ditlantas Polda Kepri juga berharap agar Operasi Zebra Seligi 2025 dapat menurunkan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas dibandingkan dengan tahun 2024 yang lalu.
“Penurunan fatalitas kecelakaan menjadi salah satu indikator keberhasilan operasi, "tutur AKBP Gathut Bowo Supriyono, S.H. S.I.K. M.H.
Polda Kepri berkomitmen akan terus memberikan pelayanan yang terbaik dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran lalu lintas di wilayah Kepulauan Riau. *(RM/R)*








