Iklan

Iklan

Pelantikan Pengurus Cabang GP Ansor Padang Lawas, Momentum Penguatan Kader Muda Nahdlatul Ulama

24JAMNews
10 Oktober 2025, 09:48 WIB Last Updated 2025-10-10T02:48:35Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

SUMUT | 24jamtop.com : Pengurus Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Padang Lawas masa khidmat 2025-2029 resmi dilantik. Pelantikan dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Pengurus Pusat GP Ansor Sahabat Timbul Pasaribu dan disaksikan Sekretaris Jenderal PP GP Ansor Sahabat Rifqi Al-Mubaroq dan Ketua PW GP Ansor Sumatera Utara Dr. H. Adlin Tambunan serta Wakil Bupati Padang Lawas Ahmad Fuzan Nasution.


Dalam sambutannya, Ketua PW GP Ansor Sumatera Utara Dr. H. Adlin Tambunan menyampaikan bahwa pelantikan ini merupakan langkah penting dalam memperkuat peran kader muda Nahdlatul Ulama di daerah, terutama dalam menghadapi tantangan sosial dan keagamaan di era modern.


"Kader GP Ansor harus menjadi garda terdepan dalam menjaga nilai-nilai keagamaan, kebangsaan, serta menjadi pelopor kemandirian ekonomi umat. Ansor bukan hanya organisasi keagamaan, tetapi juga wadah pembinaan kader yang siap menjadi pemimpin di masa depan,”ujarnya, Kamis (9/10/2025).


Wakil Bupati Serdang Bedagai ini juga berharap agar para pengurus PC GP Ansor Padang Lawas harus memiliki jiwa enterprenuer sehingga kemandirian organisasi dapat terus diperkuat dengan memanfaatkan peluang yang ada.

"PC GP Ansor Padang Lawas ini menjadi barometer kekuatan organisasi, jiwa enterprenuer yang kita miliki harus terus dikembangkan dengan memanfaatkan peluang yang ada. Saya yakin, dibawah komando sahabat Nazri Alwi Harahap, PC Ansor Padang Lawas dapat memaksimalkannya, jalin hubungan baik dengan Pemerintah dan stakeholder lainnya,"tambahnya.


Sementara itu, Sekretaris Jendral PP GP Ansor H. Rifqi Al-Mubaroq mengucapkan selamat kepada pengurus PC GP Ansor Padang Lawas yang baru dilantik. Ia juga menekankan bahwa GP Ansor bukan sekadar organisasi massa, melainkan gerakan perjuangan.


"Saya mengajak seluruh kader GP Ansor Padang Lawas untuk meneguhkan semangat “Khidmat Tanpa Batas” — berjuang dengan keikhlasan, bekerja dengan ketulusan, dan berkhidmat untuk kemaslahatan umat," Ucapnya.


Ia juga mengajak kepada seluruh kader untuk bersama, solid dalam satu barisan membesarkan organisasi dengan menjunjung tinggi nilai-nilai aswaja.


Sebelumnya, Wakil Bupati Padang Lawas Ahmad Fauzan Nasution mengapresiasi pengurus GP Ansor Palas yang solid dalam mensukseskan pembangunan di padang lawas.


"Palas ini punya kita, mari kita bersama membangunnya. Dan kami sangat terbuka, apalagi untuk sahabat-sahabat Ansor, kami siap bersinergi,"ucapnya.@RHy

Komentar

Tampilkan